Perspektif Misbah Zainul Mustafa Terhadap Ayat-Ayat Sosial Dalam Tafsir Al-Iklil Fi Ma’ani Al-Tanzil
Main Article Content
Rahman Batubara
Penelitian ini mengkaji tafsir al-Iklil karya Misbah Zainul Mustafa dengan tujuan mengetahui perspektifnya tentang ayat-ayat sosial dalam merespon kebijakan pemerintah saat itu. Untuk mengetahui bagaimana perspektifnya, kajian kepustakaan (library research) digunakan untuk menelusuri penafsiran ayat-ayat yang terkait dengan merujuk langsung pada sumber-sumber yang berkaitan, khususnya tafsir al-Iklil karya Misbah Zainul Mustafa yang menjadi data primer dan sumber lain sebagai data sekunder. Setidaknya ada 3 segi yang dibahas oleh Misbah dalam karyanya al-Iklil: adabi ijtima’i (sosial kemasyarakatan), (iqtishadi) ekonomi, (siyasi) politik. Pada sisi sosial kemasyarakatan, Misbah menafsirkan surat Al-Qashash ayat 4 tentang KB. Pada segi ekonomi Misbah membahas tentang bank dan riba. Dan di segi politik Misbah menafsirkan surat al- Nisa’ ayat 58 tentang Amanah. Dari berbagai penafsiran yang Misbah uraikan dapat difahami bahwa bahwa penafsirannya sangat berseberangan kebijakan pemerintah orde baru.
As-Shiddiqi, Muhammad Hasbi, (2015) Tafsir Al-Bayan, Yogyakarta: Pustaka Rizki Putra
Ahmad Zaenal Huda, (2006) Mutiara Pesantren, Yogyakarta: LKiS
Budiarjo, Miriam (2012) Dasar-Dasar Ilmu Politik, Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama
Darmawijaya, (2015) “Islam dan Kekuasaan Orde Baru: Membaca Kembali Politik De-islamisasi Soeharto, Jurnal Sosiologi Reflektif, 10, (1), 68-70
Gusmian, Islah (2015), “KH. Misbah Ibn Zainul Mustofa (1916-1994): Pemikir dan Penulis Teks Pesantren,” Jurnal Lektur Keagamaan 4, 119-125
Gusmian, Islah (2019) Tafsir Al-Qur’an dan Kekuasaan di Indonesia, Yogyakarta: Yayasan Salwa
Irawanto, Budi (1999) Film, Ideologi, dan Militer: Hegemoni Militer Dalam Sinema Indonesia, Yogyakarta: Media Pressindo
Mustafa, Misbah Zainul, (1983), al-Iklil fi Ma‟ani al-Tanzil, Surabaya: Toko Buku Ihsan.
Nata, Abuddin, (2009) Metodologi Studi Islam, Jakarta: Rajawali Press
Sahli, Mahfudli (1996) Syahwat, Jima‟ dan KB, Solo: CV Aneka
Shihab, M. Quraish (1996) Wawasan Al-Qur‟an: Tafsir Maudhu'i atas Pelbagai Persoalan Umat, Bandung: Mizan.
Supriyanto, (2012) “Tafsir Al-Qur’an dalam Tradisi Islam Jawa: Studi Pemikiran Keagamaan KH. Misbah Mustofa dalam dalam Tafsir al-Iklîl fî Ma`ân al-Tanzîl, Tesis Program Study Al-Qur’an Pasca Sarjana IAIN Surakarta, bab 11, 5
Widjajanto, Andi (ed) (2006) Negara, Intel dan Ketakutan. Jakarta: Pacivis Universitas Indonesia




