Hubungan Penggunaan Metode Komukasi Efektif SBAR Dengan Pelaksanaan Timbang Terima (Handover) Di RSUD Anuntaloko Parigi

Authors

  • Siti Rahayu Universitas Widya Nusantara
  • Surianto Universitas Widya Nusantara
  • Sintong H. Hutabarat3 Universitas Widya Nusantara

DOI:

https://doi.org/10.59435/gjmi.v1i3.76

Keywords:

sbar, Handover

Abstract

RSUD Anuntaloko Parigi yang merupakan salah satu Rumah Sakit yang berada didaerah Parigi, dengan jumlah perawat 36 orang untuk ruangan rawat inap Akasia dan Agatis, dari hasil wawancara dengan 2 ketua tim dan 4 perawat pelaksana diruangan Akasia dan Agatis mengatakan bahwa dalam melaksanakan komunikasi SBAR pada saat pelaksanaan timbang terima masih mengalami kendala, perawat masih belum sepenuhnya menerapkan sesuai SPO karena terburu-buru sehingga pada pelaksanaannya belum sesuai SBAR. Tujuan penelitian diketahuinya hubungan penggunaan metode komunikasi efektif SBAR dengan pelaksanaan timbang terima (handover) di RSUD Anuntaloko Parigi.  Metode penelitian menggunakan penelitian kuantitatif. Populasi pada penelitian ini merupakan 18 perawat di ruangan Akasia dan 18 perawat di ruangan Agatis RSUD Anuntaloko Parigi yaitu berjumlah 36 orang pada bulan Januari sampai April tahun 2023. Sampel berjumlah 36 orang. Teknik  Total Sampling. Hasil Penelitian  Metode SBAR  sebagian besar baik berjumlah 27 orang (75%) dan kurang berjumlah 9 orang (25%). Timbang terima (handover)  sebagian besar baik berjumlah 27 orang (75%) dan kurang berjumlah 9 orang (25%). Uji Chi-square diperoleh p-value =0.000 (<p=0.05) yang berarti ada Hubungan penggunaan metode komunikasi efektif SBAR dengan pelaksanaan timbang terima (handover) di RSUD Anuntaloko Parigi. Kesimpulan Ada Hubungan penggunaan metode komunikasi efektif SBAR dengan pelaksanaan timbang terima (handover) di RSUD Anuntaloko Parigi. Saran  diharapkan lebih meningkatkan penerapan komunikasi SBAR secara efektif saat handover terutama di Ruang pelayanan dengan cara memberikan pelatihan kepada perawat tentang komunikasi SBAR agar menghasilkan kepuasan kerja sehingga meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dalam mencapai derajat kesehatan

References

Christina, L.V. and Susilo, A.P. ‘Penggunaan Metode SBAR untuk Komunikasi Efektif antara Tenaga Kesehatan dalam Konteks Klinis’, 2021. KELUWIH: Jurnal Kesehatan dan Kedokteran, 3(1), pp. 57–63. Available at: https://doi.org/10.24123/kesdok.v3i1.4584.

Kusumaningsih, D., & Monica, R. Hubungan Komunikasi Sbar Dengan Pelaksanaan Timbang Terima Perawat Di Ruang Rawat Inap Rsud Dr . A . Dadi Tjokrodipo Bandar Lampung. 2019. Indonesian Jurnal of Health Development, 1(2), 25–35.

Kristanti. E. Hubungan Stres kerja dengan kinerja perawat dalam pendokumentasian asuhan keperawatan di ruang Perawatan Khusus RSUD dr. Soediran Mangun Sumarso Wonogiri. 3

Langsa. Term of Reference Pelatihan Komunikasi Terapetik yang Efektif dalam Asuhan ke Pasien, 2015.1, 1–4

Oxyandi, Sasaran keselamatan pasien yang tertuang dalam PMK No . dibuat pemberian asuhan keperawatan pasien dan meningkatkan kesinambungan perawat dan pengobatan maka dapat diwujudkan 2016. 1691 / MENKES / PER / VIII / 2011 dengan baik melalui komunikasi yan’, 5, pp. 162–172.

Ovari. Hubungan Pelaksanaan Metode Komunikasi: 2017. Situation, Background, Assesment, Recomendation (SBAR) Saat Timbang Terima Tugas.

Perry A. G. Potter, P. A. Ostendrof, W. R.Nursing Interventions and Clinical Skills, Sevent Edition. 2016. China: Elsevier.

Rezkiki & Fitri laona, Faktor yang berhubungan dengan penerapan komunikasi SBAR Diruang Rawat Inap. 2017. (Jurnal Volume 1 nomor 2).

Sugiyono, Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. 2017. Bandung : Alfabeta

Sulistyawati W & Sri H. Supervisi tentang Komunikasi SBAR (Situation, Background, Assesmen and Recommendation) Berpengaruh terhadap Kualitas Handover Pasien di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit. 2019. Jurnal Ilmiah Ilmu Kesehatan Vol .7, No.1.hal 19-26

Wahyuni. Efektifitas Pelatihan Komunikasi SBAR dalam Meningkatkan Mutu Operan Jaga (Hand Over) di Bangsal Wardah RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta Unit II. 2017. Yogyakarta: Program Pasca Sarjana Universitas Muhamadyah.

Windyastuti, Hubungan Pelaksanaan Timbang Terima Dengan Keselamatan Pasien Di Ruang Rawat Inap Kelas iii RSI Sultan Agung Semarang.2018. 5(2), 20–29.

Published

2023-09-22

How to Cite

Siti Rahayu, Surianto, & Sintong H. Hutabarat3. (2023). Hubungan Penggunaan Metode Komukasi Efektif SBAR Dengan Pelaksanaan Timbang Terima (Handover) Di RSUD Anuntaloko Parigi. Gudang Jurnal Multidisiplin Ilmu, 1(3), 222–227. https://doi.org/10.59435/gjmi.v1i3.76

Issue

Section

Articles

Categories