Pengaruh Agama Hindu Terhadap Seni Dan Kebudayaan Di Indonesia
Main Article Content
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan memahami pengaruh agama Hindu terhadap seni dan kebudayaan di Indonesia. Metode yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif melalui analisis literatur dan sejarah untuk menggambarkan pengaruh Hindu dalam seni arsitektur, patung, tarian, dan seni pertunjukan. Studi ini juga mengkaji dampak Hindu terhadap adat istiadat, sistem kepercayaan, bahasa, dan sastra lokal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa agama Hindu tidak hanya memengaruhi struktur sosial dan politik kerajaan-kerajaan awal seperti Kutai dan Majapahit, tetapi juga menghasilkan warisan seni yang mencerminkan integrasi budaya Hindu dan tradisi lokal. Transformasi ini terlihat dalam pembangunan candi-candi megah seperti Candi Prambanan, seni patung dan relief yang menggambarkan mitologi Hindu, serta seni pertunjukan seperti Tari Ramayana dan Wayang Kulit. Pengaruh agama Hindu juga tercermin dalam upacara keagamaan dan sistem kasta yang memengaruhi struktur sosial masyarakat. Dengan memahami pengaruh ini, penelitian ini memberikan wawasan tentang kontribusi agama Hindu dalam membentuk identitas budaya Indonesia dan pentingnya pelestarian warisan budaya dalam konteks modern.
Anggoro, B. (2018). “Wayang dan Seni Pertunjukan” Kajian Sejarah Perkembangan Seni Wayang di Tanah Jawa sebagai Seni Pertunjukan dan Dakwah. JUSPI (Jurnal Sejarah Peradaban Islam), 2(2), 257-268.
Arini, I. A. D., & Paramita, I. B. G. (2021). Seni arsitektur Bali dalam bangunan-bangunan Bali (Kajian filosofis). Maha Widya Duta: Jurnal Penerangan Agama, Pariwisata Budaya, dan Ilmu Komunikasi, 5(1), 76-87.
Hermawan, D. (2022). Nilai Islam dalam Akulturasi Kebudayaan (Studi terhadap Tradisi Ruwatan Rambut Gimbal di Kabupaten Wonosobo). De Cive: Jurnal Penelitian Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, 2(9), 354-360.
Mariatie, M. (2018). Filosofi Mendirikan Keramat Menurut Agama Hindu Kaharingan. Belom Bahadat, 8(1).
Muslimin, M. (2012). Akulturasi Agama Hindu Hindu Di Indonesia. Al-Adyan: Jurnal Studi Lintas Agama, 7(2), 59-70.
Nasution, A. G. J., Nasution, N. S., Tanjung, R. R., & Azhari, Y. (2023). Perdebatan Daerah Pertama Masuknya Islam Di Indonesia. ALFIHRIS: Jurnal Inspirasi Pendidikan, 1(1), 72-87.
Ratni, N. P. (2020). Fungsi Dan Keistimewaan Makna Candi Prambanan Bagi Umat Hindu Di Indonesia. Jurnal Penelitian Agama Hindu, 4(4), 200-212.
Sugiarti & Putra, A. P. D. (2021). Kontribusi Hindu Terhadap Perkembangan Budaya Jawa. COMMUNICARE, 2(2).
Tuyu, M. A., & Herwindo, R. P. (2021). Relasi Tipo-Morfologi Candi Hindu Dan Buddha Pada Era Mataram Kuno. Riset Arsitektur (RISA), 5(02), 102-116.
Wurianto, A. B. (2015). Kata serapan bahasa Sanskerta dalam bahasa Indonesia. KEMBARA: Jurnal Keilmuan Bahasa, Sastra, Dan Pengajarannya, 1(2), 125-134.