Penerapan Multi Criteria Decision Making Untuk Rekomendasi Cafe Di Kabupaten Asahan
Main Article Content
Perkembangan bisnis Cafe di tanah air termasuk di Asahan terus tumbuh pesat sehingga pihak pengusaha memperhitungkan bisnis ini sebagai salah satu bisnis yang menguntungkan di era modern sekarang ini. Rekomendasi Cafe terbaik membutuhkan beberapa kriteria yang cocok dengan selera masyarakat setempat. Salah satu cafe yang diharapkan oleh masyarakat Asahan khususnya adalah Cafe yang dapat dinikmati oleh semua tingkat usia maupun kalangan mulai dari orang tua, dewasa, remaja bahkan anak-anak sekalipun, sehingga masyarakat atau komunitas yang ingin pergi ke Cafe bersama keluarga bisa saling mendapatkan kenyamanan dalam satu tempat yang sama. Penelitian ini berfokus pada pengembangkan Sistem Pendukung Keputusan (SPK) dengan memanfaatkan metode ORESTE sebagai proses dalam pemilihan Cafe terbaik di Asahan. Untuk menentukan Cafe terbaik, Cafe harus memenuhi kriteria-kriteria yang sudah ditentukan, yaitu rasa, harga, suasana, pelayanan, fasilitas dan kebersihan. Peneliti melakukan wawancara kepada para pengunjung Cafe, melakukan pengamatan secara langsung bahkan ikut serta dalam mengevaluasi setiap kriteria yang ada di Cafe yang diteliti dan memanfaatkan teori yang menyangkut ilmu-ilmu sistem informasi. Dengan beberapa langkah dan proses yang dilakukan dapat menentukan nilai bobot untuk setiap alternatif, kemudian dilanjutkan dengan proses perankingan yang menyeleksi alternatif yang sudah dievaluasi.
Aryadi, D. A., & others. (2022). Sistem Pendukung Keputusan Untuk Penetapan Teknisi Integereted Operation Access Network (Ioan) Menggunakan Metode Vlse Kriterijumska Optimizacija I Kompromisno Resenje (Vikor). Proceeding Seminar Nasional Ilmu Komputer, 2(1), 60–65.
Hartati, S. (2021). Kecerdasan Buatan Berbasis Pengetahuan. Ugm Press.
Lubis, M. (2020). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Kader Kesehatan Puskesmas Mandala Kecamatan Medan Tembung dengan Menggunakan Metode Oreste. Journal of Computer System and Informatics (JoSYC), 1(4), 246–253.
Nadirah, S. P., Pramana, A. D. R., & Zari, N. (2022). metodologi penelitian kualitatif, kuantitatif, mix method (mengelola Penelitian Dengan Mendeley dan Nvivo). CV. Azka Pustaka.
Nainggolan, D. B. H. (2023). Pengaruh Kualitas Website Https://asahankab. go. id Terhadap Kepuasan Pengguna (Survei pada Masyarakat Kota Kisaran, Kabupaten Asahan, Sumatera Utara). Universitas Kristen Indonesia.
Priadana, M. S., & Sunarsi, D. (2021). Metode penelitian kuantitatif. Pascal Books.
Purwadi, P., Calam, A., & others. (2020). Sistem Pendukung Keputusan Untuk Menentukan Pemasangan Lokasi Strategis Wifi. Id Pada Telkom (Studi Kasus Pada Pemsangan Wifi. Id Di Beberapa Lokasi Medan Menggunakan Metode Oreste. Jurnal SAINTIKOM (Jurnal Sains Manajemen Informatika Dan Komputer), 19(1), 110–121.
Rakasiwi, D., & Wahyuni, L. (2023). Metode oreste dalam penentuan makanan kalengan berkualitas pada PT. Bumi Menara Internusa. Jurnal Rekayasa Sistem (JUREKSI), 1(3), 892–905.
Wahono, S., & Ali, H. (2021). Peranan Data Warehouse, Software Dan Brainware Terhadap Pengambilan Keputusan (Literature Review Executive Support Sistem for Business). Jurnal Ekonomi Manajemen Sistem Informasi, 3(2), 225–239.
Wibowo, D. O., & Priandika, A. T. (2021). Sistem pendukung keputusan pemilihan gedung pernikahan pada wilayah bandar lampung menggunakan metode topsis. Jurnal Informatika Dan Rekayasa Perangkat Lunak, 2(1), 73–84.