Strategi Pengembangan Public Speaking Santri Pesantren Ar Raudlatul Hasanah Untuk Membentuk Kepercayaan Diri Dalam Berdakwah
Main Article Content
Penelitian ini didasari keinginan untuk mengetahui Strategi Pengembangan Public Speaking yang digunakan oleh Pesantren Ar-Raudlatul Hasanah untuk Membentuk Kepercayaan Diri Santri dalam Berdakwah. Bagaimana penyusunan strategi tersebut, penerapannya serta faktor penghambat dan juga pendukung yang dihadapi oleh Pesantren Ar- Raudlatul Hasanah dalam mengembangkan Public Speaking para santri. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Karena penelitian ini menjelaskan fenomena yang terjadi di kalangan para santri dan alumni pesantren saat ini. Sumber data diperoleh melalui observasi dan wawancara dengan informan atau narasumber dari Ustadz dan Ustadzah Pesantren Ar- Raudlatul Hasanah, santri dan para alumni.
Berdasarkan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa: Pesantren Ar-Raudlatul Hasanah menyusun beberapa strategi dalam mengembangkan public speaking para santri dan membentuk kepercayaan diri mereka saat berdakwah melalui proses berikut, penekanan bagi santri/wati untuk memahami pesan dakwah yang ingin mereka sampaikan, mengobservasi para mad’uw sebelum didakwahi, melakukan latihan rutin untuk meningkatkan kepercayaan diri, serta teliti dalam mempersiapkan materi.
Langkah-langkah penerapan dari pada perencanaan tersebut ialah membentuk kegiatan-kegiatan ekstrakulikuler dan pemberian tanggung jawab sebagai pengurus asrama. Selanjutnya kegiatan pelatihan tersebut dilakukan secara bertahap dari kelas 1 tsanawiyah hingga kelas 1 aliyah. Beberapa faktor pendukung dalam penerapan strategi tersebut ialah lingkungan pesantren yang mendukung, adanya pelatihan public speaking, pemberian reward dan apresiasi. Adapun faktor penghambat dari strategi tersebut ialah kurangnya motivasi ekstrinsik dari pengajar ahli, kurangnya bekal kakak pembimbing muhadhoroh serta keterbatasan waktu.
Abdullah. (2018). Ilmu Dakwah.
Asmara, T. (1997). Komunikasi dakwah / Toto Tasmara | OPAC Perpustakaan Nasional RI. https://opac.perpusnas.go.id/DetailOpac.aspx?id=498415
Dunar, H. (2015). My Public Speaking. PT Gramedia Pustaka Utama.
Hussein, A. A. A. (2021). Strategi Dakwah Menurut Al-Qur’an—Abu Ali Ammar Hussein—Google Buku. https://books.google.co.id/books/about/Strategi_Dakwah_Menurut_Al_Qur_an.html?id=AjtDEAAAQBAJ&redir_esc=y
Novi V. (2021). Pengertian Strategi serta Jenis, Tujuan, Dan Contohnya. https://www.gramedia.com/literasi/pengertian-strategi/
Olii, H. (2011). Public Speaking. Indeks.
Permata, S., Raya, J., & Sel, M. (2022). Pembinaan Strategi Personal Branding Melalui Kegiatan Public Speaking Bagi Siswa SMKN 49 Jakarta Utara. 5(1).
Savira, S. (2021). HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DAN KEPERCAYAAN DIRI DENGAN INTENSITAS PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL SEBAGAI MODERATOR PADA MAHASISWA PSIKOLOGI UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA | Character: Jurnal Penelitian Psikologi. https://ejournal.unesa.ac.id/index.php/character/article/view/41122
Setiawan, F., Putro, F. H. A., & Hartini, S. (2022). PENINGKATAN KAPASITAS MASYARAKAT MELALUI PELATIHAN PUBLIC SPEAKING PADA FORUM MUDA MUDI DESA BAKULAN, CEPOGO, BOYOLALI, JAWA TENGAH. 01(07).
Wiratama, N. S. (2021). KEMAMPUAN PUBLIC SPEAKING DALAM PEMBELAJARAN SEJARAH. 17.
Yoga, D. (2021). Meningkatkan Rasa Percaya Diri Ketika Melakukan Public Speaking – Public Speaking.